Welcome To My Blog's

Remember

Rabu, 26 Januari 2011

Berapa Gaji Papa? -- renungan harian

Diambil dari Buku Horeee! Guru Si Cacing Datang
Hendra Widjaja & Handaka Vijjananda
Ehipassiko Foundation
Awareness Publication

Suatu hari, di Australia, ada seorang anak berusia 6 tahun yang menunggu-nunggu ayahnya pulang dari kerja. Begitu ayahnya pulang dalam keadaan letih, anak ini berkata kepadanya, "Papa, berapa sih gaji papa per jamnya?"

Ayahnya itu menukas, "Itu bukan urusan kamu! Papa capek!"
"Papa, berapa dollar sih gaji yang Papa peroleh?"
"Papa bilang, jangan ganggu Papa!"
"Tapi, Papa, berapa dollar yang Papa dapat sih?"
Lalu Papanya menjadi marah dan berteriak, "Diam! Dasar anak nakal! Masuk ke kamarmu sana!"

Dengan kepala terkulai, si anak ini masuk ke kamarnya. Ia tengah dihukum. Sekitar setengah jam kemudian, si ayah mulai merasa bersalah. Sekalipun pertanyaan itu terasa sepele karena ditanyakan seorang anak kecil, si ayah tidak sepantasnya berteriak. Tapi, memang kadan seperti itulah kalau kita pulang dalam keadaan lelah setelah seharian sibuk bekerja. Jadi si ayah menuju ke kamar anaknya, mengetuk pintu, dan masuk ke dalamnya. Ia berkata, "Nak, maafkan Papa yah..., Papa tidak semestinya berteriak tadi. Papa capek. Papa tidak tahu kenapa kamu kepingin tahu. Tapi, gaji papa $20 per jam."

Dan si anak kecil tersenyum dan berkata, "Terima kasih, Pa....Sekarang, boleh saya pinjam $10?"

Si ayah pun hampir naik pitam lagi. Tapi ia ingat bahwa baru saja tadi ia marah. Ia menahan marahnya, mengambil dompet dan berkata, "Nih uangnya!"

Lalu si anak tersenyum, dan berkata, "Terima kasih, Pa...."
Segera ia bergegas mengambil recehan uang yang berjumlah $10 dari bawah bantalnya. Total uang $20 itu diberikannya kepada si ayah seraya berkata, "Papa, bolehkah saya minta 1 jam waktu Papa?"


~Ven Ajahn Brahm~

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Talk & Share


ShoutMix chat widget